Banyak penganut agama fundamentalis percaya bahwa bumi dan segala isinya diciptakan dalam waktu enam hari yang masing2 panjangngnya 24 jam,hanya beberapa ribu tahun yang silam.Beberapa orang Ateis ingin anda percaya bahwa Allah tidak ada, bahwa Alkitab adalah buku dogeng,dan bahwa segala jenis kehidupan dihasilkan oleh peristiwa2 yang acak dan tidak terarah alias terjadi dengan sendirinya.
Kebanyakan orang menganut paham diantara kedua gagasan yang bertolak belakang itu.Fakta bahwa Anda sedang membaca tulisan ini agaknya menunjukkan bahwa anda termasuk diantaranya.
Anda mungkin percaya kepada Allah dan merespek Alkitab. Tetapi, anda juga mungkin menghargai pendapat para ilmuwan yang sangat terpelajar dan berpengaruh yang tidak percaya bahwa kehidupan diciptakan.
Jika anda mempunyai anak2 , anda mungkin bingung bagaimana harus menjawab pertanyaan2 mereka tentang evolusi dan penciptaan.